Powered By Blogger

Monday, January 24, 2011

Soul In Resto

Mengunjungi restaurant ini pada hari minggu sore hanya ingin killing time dan mencoba menggunakan voucher discount. Menu yang disajikan adalah, Indonesian menu, western dan eastern.
Seperti nasi goreng, spaghetti, sop tom yam, roti cane, nasi briyani dan sebagainya.
Sore itu saya mencicipi potato skin dengan teh hijau hangat yang disajikan menarik, teh hijau disajikan lengkap dengan teko dan tambahan gulanya, potato skin yg di beri garnish diatasnya, ada keju parmesan yang sudah meleleh, tambahan piterseli hijau membuat tampilannya semakin menggiurkan utk segera dicicipi, selain itu isi dari potato skin tersebut, terdapat daging cincang yang sudah dibumbui dgn bawang putih dan merica dan juga bumbu lain yang saya tidak tahu apa namanya, membuat hangat dilidah dan rasa asin khas keju parmesan dengan minuman teh hijau hangat menghindari rasa eneg (karena ini bukan makanan yg biasa saya makan:baca :western food) cukup lezat dan mengenyangkan bagi saya, saya kasih bintang 3 utk potato skin di restaurant ini.
Kekasih hatiku memesan black fettucini seafood carbonara, dia blg sih enak dgn saus khas carbonara, lengkap dgn garnish piterseli, fettucini yang berwarna hitam, membuat tampilan  sajian pasta yg berbeda dari yang lain, apalagi dengan adanya seafood sebagai tambahannya seperti potongan udang dan cumi-cumi, untuk minumannya dia memesan jus melon, he likes it a lot, bahkan dia berencana utk kembali ke restaurant ini lagi dan dia jg sudah merencanakan apa-apa saja yang akan dipesan.
Lokasi restaurant ini terdapat di Bellagio mal kawasan mega kuningan, 2 tingkat dengan interiornya yang  cozy, sofa dan meja bartender, di atas. Tingkat atas dibuat seperti balkon sehingga kita dpt melihat langsung ke bawah dimana panggung itu berada. Di bawah terdapat panggung sebagai music lounge nya, krn tiap hari mulai jam 20.00 selalu ada live music khas café yang akan membuat kita semakin betah duduk lama disitu.

No comments:

Post a Comment